deskripsi gambar
WHAT'S NEW?
Loading...

Alamat Media-Media dan Pengiriman Naskah


Hal pertama yang harus diperhatikan seorang penulis sebelum mengirimkan cerpen ke suatu media adalah kecenderungan tema cerpen yang biasa dimuat oleh media tersebut. Biasanya sejalan dengan visi dan misi media.
Kompas tentu tidak akan memuat cerpen dengan tema remaja yang lagi patah hati dengan gaya tutur gaul seperti loe, gue. Begitu pula rubrik “Cerita Mini” (Cermin) Suara Merdeka, mustahil menerima kiriman cerita anak dengan tema konflik rumah tangga antara sepasang suami-istri.
Naskah diketik dalam MS Word, kertas A4, Times New Roman 12, line spacing 1.5, maksimal 10.000 karakter termasuk spasi—tergantung media, disimpan dalam format RTF (Rich Text Format), dan dikirim via fileattachment.
Jangan lupa, di bagian akhir naskah cantumkan nomer rekening Anda untuk pengiriman honor—jika dimuat, alamat email, dan nomer hp.
Pada subjek email untuk pengiriman cerpen ditulis CERPEN: JUDUL CERPEN.
Tulis pengantar singkat-padat-jelas pengiriman cerpen pada badan email. Dan, akan lebih baik jika dalam pengantar ditegaskan tentang lama status cerpen yang dikirim.
“Jika setelah DUA BULAN cerpen ini belum dimuat, maka akan saya kirim ke media lain….”
Selesai.
Tarik nafas dalam-dalam, ucapkan syukur karena telah menyelesaikan sebuah cerpen dan mengirimkannya ke media. Berdoalah semoga layak muat dan dikirim honornya jika dimuat. Amin.
Dan, teruslah (belajar) menulis kreatif lebih baik lagi !
BERIKUT alamat email redaksi koran yang cerpen, puisi, cernak dan/atau resensinya ditayangkan di lakonhidup.com. Anda yang mengetahui info terkini terkait alamat email redaksi dan honor pemuatannya, dimohon bantuannya untuk menuliskan pada komentar Anda. Terima kasih.
1. Kompas
opini@kompas.com
Ada konfirmasi pemuatan cerpen/puisi dari redaksi via email.
Honor cerpen Rp. 1.400.000, honor puisi Rp. 550.000. Biasanya 2-3 hari setelah pemuatan, honor sudah ditransfer ke rekening penulis. Puisi terbit di hari Sabtu, sedangkan cerpen terbit di hari Minggu.
Khusus rubrik dongeng “Nusantara Bertutur” disingkat “NuBi”, dengan tag“Yuk, Kembali Mendongeng”menerima dongeng dengan tema berbeda setiap bulannya, diumumkan di laman Klasika Kompas Minggu.
Naskah ditulis dalam Bahasa Indonesia.Naskah harus asli merupakan karya sendiri dan belum pernah diterbitkan di media cetak apapun sebelumnya.Naskah dongeng maksimal 2500 karakter (no space) font Times New Roman, 12 pt, spasi 1,5.Boleh mengirimkan lebih dari satu naskah.Melampirkan data diri lengkap penulis (Nama, Alamat, No. Telp/HP, No. Rekening)
Dikirim ke email: nusantarabertutur@gmail.com dengan hashtag #GerakanSumbangDongeng dan tema dongengnya.
Honor NuBi Rp. 150.000, ditransfer awal hingga pertengahan bulan berikutnya setelah pemuatan.
2. Republika
sekretariat@republika.co.id
TIDAK ada pemberitahuan dari redaksi terkait pemuatan cerpen. Honor cerpen Rp. 371.000—pengalaman beberapa rekan penulis, harus sabar menagih ke redaksi beberapa kali agar segera cair.
3. Jawa Pos
editor@jawapos.co.id, ari@jawapos.co.id,ariemetro@yahoo.com
Honor cerpen Rp 925.000 – Rp. 1.000.000, puisi Rp. 725.000, ditransfer 1-2 minggu setelah cerpen/puisi terbit.
Khusus rubrik resensi buku, honor Rp. 700.000 (belum potong pajak). File dikirim ke ttg@jawapos.co.id, sertakan foto diri, scan KTP dan sampul buku. Panjang resensi sekitar 800 kata.
4. Suara Merdeka
red_sumer@yahoo.com, swarasastra@gmail.com
Cerpen maksimal 9.000 karakter termasuk spasi. Honor cerpen Rp. 300.000, hubungi redaksi untuk konfirmasi pencairan honor, jangan lupa tanggal pemuatan cerpen. Bisa diambil langsung ke kantor redaksi atau kantor perwakilan redaksi di kota Anda—jika ada.
Rubrik “Cerita Mini” (Cermin) Suara Merdeka menerima cernak/dongeng/fabel, panjang 500-700 kata, tetapi kadang sampai 1.000 kata. Tulisan dikirim ke yunior_sm@yahoo.co.id.
Honor Rp. 150.000.
Untuk penulis di Jawa Tengah, pengambilan honor di kantor perwakilan Suara Merdeka di kota terdekat. Untuk penulis dari luar Jawa Tengah, pengambilan honor (cukup) susah karena TU/Bagian Honor Suara Merdeka tidak punya stok uang tunai. Kalau kebetulan di TU ada uang tunai, maka petugas honor bersedia mentransfer honor untuk penulis dari luar Jawa Tengah.
5. Koran Tempo
Untuk artikel Sastra dan Puisi serta Resensi Buku Koran Tempo Akhir Pekan bisa dikirim ke email: sastra@tempo.co.id. Terbit di hari Sabtu.
Honor cerpen Rp. 750.000, honor puisi Rp. 600.000, honor resensi buku Rp. 700.000 (belum potong pajak), ditransfer seminggu setelah pemuatan.
Untuk resensi buku, sertakan sampul buku dan scan identitas penulis di lampiran email pengiriman.
6. Media Indonesia
Redaksi menerima kiriman naskah cerpen, ketik sebanyak 9.000 karakter, karya orisinal dan belum pernah diterbitkan di media massa lain. Kirim e-mail ke cerpenmi@mediaindonesia.com
Honor cerpen Rp. 705.000 (setelah dipotong pajak).
Untuk puisi, silakan dikirim ke puisi@mediaindonesia.com. Honor puisi Rp. 625.000 (jika hanya diisi satu penyair), Rp. 250.000-300.000 (jika diisi dua penyair).

7. Pikiran Rakyat
khasanah@pikiran-rakyat.com   
Panjang naskah cukup flesksibel. Honor cerpen Rp. 350.000. Sekadar info, (dulu) agak susah menangih honornya. Semoga sekarang sudah lancar jaya.
8. Kedaulatan Rakyat
jayadikastari@yahoo.com
Pengiriman naskah cerpen, panjangnya mohon dibatasi, maksimal 2.500 karakter atau sekitar 2,5 halaman kwarto, spasi ganda. Honor cerpen Rp. 300.000, biasanya seminggu setelah pemuatan sudah ditransfer.
9. Tribun Jabar
cerpen@tribunjabar.co.id,hermawan_aksan@yahoo.com
Panjang naskah 7.500 karakter termasuk spasi. Honor cerpen Rp. 300.000, dikirim seminggu setelah cerpen dimuat.
10. Radar Surabaya
radarsurabaya@yahoo.com,diptareza@yahoo.co.id
Honor cerpen Rp. 200.000.
11. Padang Ekspres
cerpen_puisi@yahoo.com
Honor cerpen Rp. 200.000, puisi Rp. 125.000.
Dihubungi bagian keuangan Padang Ekspres via WA–harap mencantumkan nomor HP/WA di email pengiriman cerpen, pada bulan berikut setelah terbit. Misalnya terbit Desember, dihubungi bulan Januari. Nanti akan diminta menyebutkan judul dan tanggal terbit. Bila ada epapernya lebih bagus lagi. Referensi dari Mbak Jeli Manalu.
Untuk halaman “Ceria”, redaksi menerima cernak/fabel/dongeng. Redaksi berhak mengedit karya tanpa bermaksud mengubah isi. Kirim ke email ceriapadek@gmail.com. Honor Rp. 75.000.
Penagihan honor rubrik “Ceria” bisa via WhatsApp (WA) dan mengirim foto KTP asli–sebulan setelah karya ditayangkan. Nomor WA bisa inbok ke facebook Kak Ian Ian.

12. Bali Post
Email pengiriman cerpenbalipostcerpen@yahoo.com
Honor cerpen Rp. 250.000, ditransfer sekitar tiga pekan setelah pemuatan dengan menghubungi Mbak Susi via WA–bisa menghubungi Mas Luhur Satya Pambudi terkait nomor WA Mbak Susi ya.
13. Banjarmasin Post
Tulisan bisa dikirim lewat pos ke alamat Kantor Banjarmasin Post, Gedung HJ Djok Mentaya Jalan AS Musyaffa nomor 16 Banjarmasin. Sudut kiri amplop ditulis Seni dan Budaya. Bisa juga kirim via email ke hamsibpost@yahoo.co.id. Redaksi juga berhak menayangkan tulisan yang telah dimuat di platform lain.
Bagi rekan-rekan yang mengirim tulisan berupa cerpen, kami minta untuk melengkapinya dengan data diri/copy kartu identitas dan nomor rekening bank Anda. Honor akan kami transfer.
Info mutakhir, honor cerpen sebesar Rp. 100.000.
14. Haluan
Honor cerpen Rp. 100.000.
Halaman Budaya Haluan menerima kiriman naskah cerpen. Kirim karya anda ke email: budayahaluan@gmail.com. Panjang naskah cerpen maksimal 8.000 karakter dengan spasi. Sertakan nomor handphone untuk konfirmasi penerbitan atau penolakan naskah.
15. Analisa
rajabatak@yahoo.com
Honor cerpen Rp. 150.000.

16. The Jakarta Post
The email for submitting stories is shortstory@thejakartapost.com
We are looking for contemporary fiction between 1.500-2.000 words by established and new authors. Stories must be original and previously unpublished in English.
Honor the publication of short story is Rp. 950.000.

0 comments:

Post a Comment